Redakan Sakit Kepala Dengan 7 Langkah Sederhana Ini

20:59

Redakan Sakit Kepala Dengan 7 Langkah Sederhana Ini



Sakit kepala adalah gangguan kesehatan yang paling umum dan paling sering kita alami. Sakit kepala bisa jadi bukan penyakit yang serius, akan tetapi cukup mengganggu aktivitas. Kita akan kehilangan konsentrasi hingga kinerja kita terganggu.

Penyebab sakit kepala beragam. Yang paling umum adalah karena stres. Tentu saja cara paling dasar untuk mencegah sakit kepala adalah menghindari pemicu atau penyebabnya. Tapi, ada kalanya sakit kepala akan tetap muncul walau kita sudah melakukan tindakan pencegahan.

Berikut adalah langkah-langkah sederhana yang bisa kita ambil untuk meredakan sakit kepala.


1. Kenali pemicunya

Seperti yang tertulis di atas, ada beberapa pemicu atau penyebab sakit kepala. Misalnya, stres, menstruasi, kurang tidur, lapar atau telat makan, dan lain sebagainya. Ketika tubuh kita membutuhkan energi lebih dan merasa lapar, lambung akan mengirim sinyal ke otak. Jika kita mengabaikan sinyal tersebut, akibat yang muncul adalah sakit kepala. Solusi yang tepat adalah segara makan dengan pelan.


2. Ambil waktu untuk beristirahat

Jika tubuh mulai lelah, sering kali kita didera sakit kepala. Jangan menunda waktu untuk sejenak beritirahat. Carilah tempat yang hening dan tenang untuk rileksasi. Atau jika memungkinkan, carilah tempat yang gelap dan tenang untuk beristirahat.


3. Peregangan dan pijat

Lakukan gerakan peregangan agar aliran darah kembali lancar dan asupan oksigen ke otak terpenuhi. Dengan demikian sakit kepala akan reda. Selain itu, lakukan pijatan ringan di pelipis, bagian atas, dan bagian belakang kepala yang berdekatan dengan leher. Lakukan pemijatan pada otot-otot yang terasa tegang.


4. Kompres air hangat atau dingin

Jika Anda terlalu sering bekerja di depan komputer atau terlalu sering menatap layar ponsel, sakit kepala bisa jadi sering menghampiri. Kompres area mata dengan air hangat dapat meredakan sakit kepala. Masukan handuk pada air hangat, lalu gunakan untuk mengompres mata. Selain itu, kompres puncak kepala dengan air dingin atau air es pun bisa menjadi alternatif untuk meredakan sakit kepala. Kompres air hangat/dingin juga bisa dilakukan pada area bahu dan leher. Jika mengalami sakit kepala berdenyut, bungkus es dalam kain lalu tempelkan pada pelipis dan dahi.


5. Minum jahe hangat

Minum jahe hangat yang dicampur dengan madu bisa membantu meredakan sakit kepala. Jahe adalah salah satu jenis tanaman herbal yang dipercaya bisa meredakan nyeri atau sakit kepala. Selain dikombinasikan dengan madu, jahe bisa juga dikonsumsi dengan tambahan perasan lemon atau air jeruk nipis. Minum saat hangat ya!


6. Merendam kaki dengan air dingin

Walau ada beberapa pendapat yang menyebutkan bahwa merendam kaki dengan air dingin/air es tidak ada hubungannya dengan meredakan sakit kepala, tapi cara ini cukup manjur pada beberapa orang. Salah satu dokter berpendapat bahwa fokus bisa teralihkan ketika kaki direndam dengan air dingin. Karena itu, rasa sakit kepala pun turut teralihkan. Tidak ada salahnya untuk dicoba, kan?


7. Perbanyak minum air putih

Penuhi kebutuhan cairan tubuh. Dehidrasi atau kekurangan cairan juga bisa memicu sakit kepala lho! Saat cairan tubuh terpenuhi, aliran darah pun akan menjadi lancar sehingga asupan oksigen ke otak terpenuhi dan sakit kepala hilang.


Nah, jika tujuh langkah tersebut di atas tidak kunjung membuat sakit kepala Anda reda, ada baiknya kunjungi dokter untuk berkonsultasi hingga mendapatkan metode pengobatan yang tepat.


Tempurung kura-kura, 14 Mei 2019.
- shytUrtle -

You Might Also Like

0 comments

Search This Blog

Total Pageviews