Cara Mengatasi Perut Kembung

23:39

Cara Mengatasi Perut Kembung


Perut kembung adalah salah satu gangguan sering dialami oleh manusia. Terutama bagi penderita gangguan asam lambung. Penderita asam lambung lebih rentan mengalami perut kembung dibanding manusia normal.

Perut kembung bisa terjadi karena terlalu banyak gas di dalam lambung atau saluran pencernaan kita. Penyebabnya beragam. Seperti yang tersebut di atas, gangguan asam lambung/maag bisa menjadi salah satu pemicu perut kembung.

Orang dengan gangguan asam lambung yang berada pada lingkungan dengan suhu dingin pun bisa mengalami perut kembung. Istilah umumnya sering disebut masuk angin, dengan gejala perut kembung.

Perut kembung bisa hilang dengan sendirinya. Akan tetapi, seringnya kita dibuat tidak nyaman. Bahkan, jika sampai muncul rasa nyeri.

Berikut cara-cara sederhana untuk mengatasi perut kembung.


1. Membalurkan minyak kayu putih

Rasa hangat dari minyak kayu putih bisa membuat kita merasa lebih nyaman. Selain itu, aromanya bisa membuat kita lebih tenang. Hingga perlahan bisa melupakan sensasi tidak nyaman yang disebabkan oleh perut kembung.

Baluri perut bagian depan dan punggung bagian bawah dengan minyak kayu putih. Rasa hangat dan aromanya bisa membuat kita sendawa. Sendawa adalah salah satu cara untuk mengurangi gas di dalam perut.


2. Jalan jinjit

Ketika Anda mengalami perut kembung, coba berjalan jinjit. Berjalan bolak-balik di dalam ruangan dengan kaki berjinjit bisa membuat kita sendawa dan buang angin Dengan begitu, gas di dalam perut akan berkurang.


3. Minum herbal tea jahe

Herbal tea adalah teh yang dibuat dengan bahan herbal. Umumnya bahan berupa rempah-rempah atau bumbu dapur. Rebus satu ruas jahe, lalu ketika hangat tambahkan madu, dan minum perlahan. Herbal tea jahe efektif untuk menghilangkan perut kembung. Rasa hangat dari jahe membuat perut kita terasa nyaman dan mempermudah buang angin yang merupakan cara paling efektif untuk membuang gas berlebihan di dalam perut.

Jika sudah mencoba tiga cara di atas, tapi perut kembung tidak kunjung hilang. Segera hubungi dokter untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut.

You Might Also Like

0 comments

Search This Blog

Total Pageviews