Review Kalank (2019)

08:12



Kalank




From Wikipedia


Kalank adalah sebuah film drama periode berbahasa Hindi India yang disutradarai oleh Abhishek Varman dan diproduksi oleh Karan Johar, Sajid Nadiadwala dan Fox Star Studios. Film tersebut dibintangi oleh Madhuri Dixit, Sonakshi Sinha, Alia Bhatt, Varun Dhawan, Aditya Roy Kapur, dan Sanjay Dutt dalam peran-peran utama.bFilm berkisah tentang percintaan di era tahun 1947 di masa sebelum partisi, pemisahan antara India - Pakistan.


- Sutradara: Abhishek Varman
- Produser: Karan Johar
Sajid Nadiadwala
-Penulis: Abhishek Varman
Shibani Bathija
- Musik: Pritam
- Sinematografi: Binod Pradhan
- Penyunting: A. Sreekar Prasad
- Perusahaan produksi: Dharma Productions
Nadiadwala Grandson Entertainment
- Distributor: Fox Star Studios
- Tanggal rilis: 19 April 2019
- Negara: India
- Bahasa: Hindi


Plot

Cerita dimulai pada tahun 1946 di kota Lahore: Dokter memberi tahu kepada Satya Chaudhry (Sonakshi Sinha) bahwa dia memiliki kanker dan hidupnya tidak akan lama lagi. Mengetahui bahwa Satya akan meninggal dalam waktu dekat, dia kembali ke desa asalnya di daerah Rajputana dan meminta tolong kepada teman sewaktu kecil, Roop (Alia Bhatt), untuk membantu menemani suaminya, Dev Chaudhry (Aditya Roy Kapur) yang bekerja di surat kabar liberal. Tidak hanya sekadar menemani, Satya meminta Roop setuju bahwa dia akan menikahi Dev.

Beberapa waktu kemudian setelah menikah, Dev memberi tahu Roop bahwa ia masih mencintai Satya dan bahwa hubungan pernikahan buatan, keramahan ini hanyalah sebatas permintaan Satya. Roop yang tidak nyaman dalam pernikahannya mulai tertekan dan menghibur diri dengan belajar lagu dan tarian yang dia pelajari dari nyonya rumah bordil, Bahaar Begum (Madhuri Dixit). Saat Roop bekerja bersama Dev, dia mengungkapkan keinginannya untuk menulis tentang kondisi lokalitas tempat bordil itu berada, di mana ia berinteraksi dengan seorang pandai besi bernama Zafar (Varun Dhawan).

Zafar ini hasil dari pada perselingkuhan Bahaar Begum dan Balraj Chaudary (Sanjay Dutt). Sejatinya dia mendekati Roop karena ingin membalas dendam kepada Balraj yang merupakan ayahnya Dev karena telah ditinggal oleh Balraj semasa kecil. Zafar tidak hanya mendekati Roop untuk mempermainkan cintanya, dia juga mengajak Dev untuk berinteraksi membangun hubungan pertemanan.

Satya akhirnya meninggal setelah memohon kepada Dev untuk memberi Roop kesempatan dan memaafkan Balraj atas perselingkuhannya. Dalam upaya untuk balas dedam, Zafar ingin mempermalukan Balraj dengan menghasut kebencian komunal pada temannya, Abdul (Kunal Khemu), dengan menuntut pembagian India melalui jalur agama, yang tidak didukung Balraj dan Dev. Ketika Balraj menyadari perselingkuhan Roop dan Zafar, ia berhadapan dengan Bahaar Begum dan Zafar.

Situasi yang memanas akibat perseteruan agama dan politik meningkat. Kerusuhan terhadap umat Hindu dan Sikh terjadi dengan panas. Mengetahui situasi tidak kondusif, Balraj memutuskan untuk melarikan diri ke Amritsar dengan bantuan Zafar. Dalam proses pelariannya Saroj (Achint Kaur), pelayan yang baik hati, ditikam secara brutal. sampai mati. Zafar mengaku kepada Roop bahwa ia akhirnya jatuh cinta padanya. Saat naik kereta api, Zafar dibunuh oleh Abdul, sedangkan Roop dan Dev berhasil melarikan diri.

Sepuluh tahun kemudian, Roop dan Dev, masih dalam pernikahan tanpa cinta, diwawancarai tentang pengalaman mereka oleh Aditya, seorang jurnalis yang mendokumentasikan pemisahan negara India - Pakistan tersebut.



Cast

Madhuri Dixit as Bahaar Begum
Sonakshi Sinha as Satya Dev Chaudhry
Alia Bhatt as Roop Dev Chaudhry
Varun Dhawan as Zafar Balraj Chaudhry
Aditya Roy Kapur as Dev Balraj Chaudhry
Sanjay Dutt as Balraj Chaudhry
Kunal Khemu as Abdul Khan
Pavail Gulati as Aditya
Achint Kaur as Saroj
Pawan Chopra as Dharampal
Hiten Tejwani as Ahmed
Kiara Advani as Lajjo (special appearance in song “First Class”)
Kriti Sanon (special appearance in song "Aira Gaira")


Akhirnya bisa nonton film ini. Tahu tentang film ini tuh nggak sengaja. Waktu itu salah satu music video dari soundtrack-nya nongol di beranda Youtube saya. Karena ada Madhuri Dixit, jadilah saya nonton videonya. Ternyata keren banget! Ternyata ada Varun Dhawan juga di MV. Saya jadi penasaran. Jadilah saya berburu tentang filmnya. Ternyata judulnya Kalank. Makin penasaran karena baca beberapa artikel tentang Kalank. Sayangnya waktu itu berburu, belum tersedia di web-web yang menyediakan film India. Sampai kemarin saya teringat tentang film ini dan kembali berburu. Ternyata udah ada. Alhamdulillah. Btw, file-nya always selalu gede. Kekeke.

Ini music video yang menarik perhatian saya hingga membuat saya penasaran. Ghar More Pardesiya



Kalank berkisah tentang kehidupan dua generasi. Dimulai dari Satya yang divonis umurnya hanya kurang setahun saja. Ia pun akhirnya pergi menemui Roop. Ia meminta agar Roop mau tinggal dengannya. Tentu saja tujuannya adalah kelak jika ia mati, agar Roop bisa menikah dengan suaminya, Dev.

Sonakshi Sinha's Satya is described as 'pure, elegant and filled with love." From indianexpress.


Roop gadis pintar dan berpindidikan, namun keluarganya sedikit kurang mampu. Keluarga Satya dan Dev kaya raya, dan dulunya keluarga Roop pernah dibantu ayah Satya. Roop tidak menduga Satya akan meminta balas budi dengan jalan demikian. Tapi, ayah Roop justru mendukung Satya. Sebagai anak sulung yang memiliki dua adik perempuan, Roop akhirnya setuju ikut. Ia mengajukan syarat Dev harus menikahinya dahulu. Hal itu ia lakukan agar kehidupan kedua adik perempuannya terjamin seperti janji Satya.

Alia Bhatt plays the fiery Roop. "To love her is to love fire," Karan Johar says. From indianexpress.


Roop pun menikah dengan Dev dan diboyong ke rumah megah keluarga Balraj Chaudhry. Dev menegaskan pada Roop bahwa ia hanya mencintai Satya dan pernikahan mereka hanya sebuah hubungan saling menghormati tanpa cinta. Roop pun menerima.

Aditya Roy Kapur is Dev who apparently has “a virtuous heart with an uncorrupted mind.” From indianexpress.



Sanjay Dutt's Balraj Chaudhry is "the most powerful voice of the table" and presumably the primary character. If Kalank was a kingdom, he would be king. From indianexpress.


Saat melamun di kamarnya, Roop mendengar lantunan lagu yang dinyanyikan oleh suara yang merdu. Roop bertanya pada Saroj darimana asal suara itu. Saroj menjawab asalnya dari Istana Bahaar Begum di Hira Mandi, sebuah daerah paling di kota itu.



Istana Bahaar Begum adalah tempat tinggal mantan pelacur bernama Bahaar Begum. Ia mengajar tari dan musik di istananya. Roop tertarik. Saat Satya memintanya datang dan bekerja di surat kabar milik Dev, Roop mengajukan syarat agar ia bisa belajar menyanyi di Istana Bahaar Begum di Hira Mandi. Satya sempat menolak, namun akhirnya setuju.

Madhuri Dixit essays the role of Bahaar, who, in Karan Johar's words, is "Enchanting, ethereal & timeless." From indianexpress.


Roop pun pergi ke kantor surat kabar milik Dev. Karyawan jadi heboh karena Roop tak mengenali Dev. Lalu, ia pun pergi ke Hira Mandi untuk menemui Bahaar Begum. Di sana ia bertemu dengan Zafar yang tiba-tiba mengganggunya.

Varun Dhawan plays the role of Zafar, who, in Karan Johar's words, plays with life and danger. From indianexpress.



Waktu nonton beberapa music video dari soundtrack-nya, saya mengira film ini berkisah tentang seorang gadis yang dipaksa menikah dengan pria yang tidak dicintainya, sedang ia sudah memiliki kekasih yang dicintai. Ternyata saya salah. Justru si gadis (Roop) yang minta dinikahi walau sebenarnya tujuan Satya hanya ingin membuatnya PDKT sama Dev. Hebat sih Roop. Dia nggak mau statusnya dibikin nggak jelas, terlebih setelah Satya meninggal.

Satya juga keren. Demi suami yang dia cintai, dia nggak mau cita-cita suaminya untuk mempunyai anak tidak terwujud hanya gara-gara dia mati. Lalu, dia pun mencarikan istri yang pantas untuk Dev. Roop emang nggak hanya cantik dan pinter nyanyi, tapi dia juga pintar.

Film ini juga menggambarkan tentang cinta yang datang di saat yang tidak tepat. Roop bertemu Zafar setelah berstatus sebagai istri Dev. Roop jadi dekat dengan Zafar karena ia ingin menulis artikel tentang Hira Mandi di koran milik Dev. Dev mengizinkan asal artikelnya layak terbit. Roop pun mulai melakukan riset. Saat itu lah ia bertemu Zafar lagi yang kemudian menemaninya untuk riset.

Selain kisah cinta, film ini juga menggambarkan tentang dendam kesumat seorang anak pada bapaknya. Suer ini nggak ketebak. Awalnya saya mikir Zafar benci Balraj itu karena masalah agama. Kala itu muslim dan umat Hindu bermusuhan. Umat muslim di Hira Mandi menolak pemerintah yang hendak mendatangkan mesin untuk industri baja di kota itu. Ternyata... Zafar itu anak Balraj dengan Bahaar. Balraj nggak bahagia ama pernikahannya dan selingkuh ama Bahaar sampai punya anak Zafar.

Zafar ditelantarkan dan terus dihina sebagai anak haram. Dia dendam pada Balraj dan menggunakan temannya yang bernama Abdul untuk melawan Balraj. Saat tahu Roop adalah menantu Balraj, ia mendekati gadis itu dengan tujuan balas dendam. Sialnya dia malah jatuh cinta beneran ama Roop. Roop sendiri jatuh hati ke Zafar. Bahkan ia sudah menyatakan perasaannya pada Zafar. Tapi, Zafar menolak.

Cinta, dendam, dan isu agama. Lengkap banget kan film ini?

Yang bikin nyesek itu waktu Zafar bantuin Dev dan Roop lari dari kejaran Abdul dan teman-teman muslimnya. Jadi, Zafar tuh ngaku kalau doi hanya manfaatin Abdul. Nah, Abdul marah. Dia mengajak teman-temannya untuk menbantai kaum Hindu termasuk keluarga Dev yang dari awal emang nolak artikel dia. Cinta udah merubah Zafar. Dia lupain dendamnya dan malah bantuin sodara tirinya. Nangis tahu pas bagian ini.

Zafar lari menyusul Roop di kereta tertangkap Abdul dan dibunuh secara brutal. Roop dan Dev berhasil kabur, sedang Zafar dan Bahaar tewas dalam peristiwa pembantaian.

Film ini juga menggambarkan sebejat-bejatnya cowok, dia nggak bakalan ngerusak gadis yang dia cintai. Zafar tuh apa ya macem bajingan gitu deh. Doyan main perempuan dan bagi dia semua perempuan itu hina. Hanya tempat melampiaskan nafsu birahinya saja. Tapi, ketika ketemu Roop dan jatuh hati, dia bener-bener jagain Roop bahkan sampai napas terakhirnya. Zafar dibunuh di depan Roop.



Roop dan Dev tetap hidup dalam ikatan pernikahan tanpa cinta. Mereka melanjutkan hidup dengan orang yang mereka cintai di hati masing-masing.

Oya, ada adegan yang lucu. Waktu Dev dan Zafar nggak sengaja ketemu. Jadi selama ini tuh Zafar nggak pernah tahu muka anak Balraj. Abdul pernah nawarin buat ketemu, tapi Zafar nolak. Nah di malam hari raya, Zafar nemuin Dev lagi mabok sendirian di tepi sungai. Mereka pun ngobrol sampai curhat tentang masalah masing-masing. Sampai jogedan bareng juga. Eh si Roop nyusul. Zafar akhirnya tahu kalau cowok yang dia ajak curhat itu Dev, suaminya Roop. Lucunya pas Zafar ditawarin arak ama Dev, doi nolak karena doi muslim. Ini laki udah tidur ama banyak cewek, tapi nolak arak. Wkwkwk. Tapi, emang Zafar itu beda ama cowok lain. Kekeke.

Film ini keren! Nggak rugi deh habisin kuota buat nonton. Wkwkwk. Oya, kalau untuk adegan action-nya India masih tetep agak lebay. Di film ini saat Zafar adu ama banteng macem jadi matador gitu dia. Tapi, nggak lebay banget kok.



Sekian ulasan dari saya. Maaf jika ada salah kata. Selamat menonton.

Photo by: indianexpress & Google search.


Tempurung kura-kura, 13 September 2019.
- shytUrtle -

You Might Also Like

0 comments

Search This Blog

Total Pageviews