¤ HWASEONG ACADEMY -Love, Music and Dreams- (화성 아카데미-사랑, 음악과 꿈-) ¤

04:01

¤ HWASEONG ACADEMY -Love, Music and Dreams- (화성 아카데미-사랑, 음악과 꿈-) ¤

 

 

. Judul: Hwaseong Academy ‘Love, Music and Dreams’
. Revised Romanization: Hwaseong Akademi ’salang, eum-aggwa kkum’
. Hangul: 화성 아카데미’사랑, 음악과 꿈’
. Author: shytUrtle_yUi
. Rate: Serial/Straight
 
 
Episode #6

Ai memijat keningnya sambil mengamati buku rekeningnya. Ia kembali menghela nafas panjang. Minki datang membawa menu makan malam untuk keduanya.
“Ayo makan.” Ajak Minki.
 “Woa. Oppa membuat salad buah untuk ku?”
“Ada masalah?”
“Aku menghabiskan hampir seluruh tabungan ku untuk membeli gedung milik Bibi Han, dana ku menipis.”
“Kau masih punyan banyak.”
“Aku tidak bisa menggunakan uang itu.”
“Kau bukannya tidak bisa memakai uang pemberian Tuan Jinyoung, tapi tidak mau.”
“Hehe… Lalu bagaimana dengan took bunga kita?”
“Makanlah dulu, setelah itu kita membahasnya, em?”
“Nee, Oppa.”

Wooyoung berjalan sendiri sambil sibuk mengetik sms. Yongbae dan gengnya melihat Wooyoung. Yongbae meminta anak buahnya diam dan tak membuat suara kemudian ia berjalan mengendap-endap mendekati Wooyoung.
“Jang Wooyoung!” panggil Yongbae sambil memegang pundak Wooyoung.
“Omo, kapchagi! Ya! Kau ini mengejutkan saja!” maki Wooyoung kesal dan Yongbae terkekeh puas berhasil mengagetkan temannya.
“Kau kemari? Mencari ku? Bagaimana bisa kau sekolah lagi? Kau bilang kau tak minat lagi sekolah.”
“Memang tidak, tapi ini perintah Big Boss.”
“Big Boss??”
“Nee, ini misi.”
“Misi? Di sekolah?”
“Em. Aku harus menjaga Nona Besar di sekolah.”
“Ah, aku dengar tentang putri bungsu Big Boss, jadi itu bukan sekedar rumor? Dia sekolah di Hwaseong Academy?”
“Nee. Dan aku kemari untuk bertemu dengannya.”
“Dia tinggal di wilayah Jeonggu Dong ini?”
“Em!” Wooyoung mengangguk. Ai muncul dari salah satu gang dan mengamati jalan. “Ah, itu dia. Nona!” panggil Wooyoung sambil melambaikan tangan. Yongbae melotot kaget ketika Ai menoleh dan tersenyum pada Wooyoung.
-------
Yongbae duduk menundukan kepala di samping kiri Wooyoung berhadapan dengan Minki dan Ai. Minki masih sibuk dengan kertas-kertas ditangannya sementara Ai diam melihat Yongbae.
“Teisatsu-san, apa kau juga akan melaporkan tentang ini?” Tanya Ai memecah kebisuan. Wooyoung menatap Ai dan terlihat tak paham pada pertanyaan gadis itu.
“Kenapa kau mempersulit dia?” komentar Minki tanpa mengalihkan pandangannya.
“Nona, aku ini bodyguard, bukan mata-mata.” Wooyoung meralat.
“Apa kau tidak lelah mengatakannya? Lalu kau lebih memihak siapa? Aku atau mereka?”
“Nee?? Nona…”
“Lupakan saja!” potong Ai. “Dong Yongbae, ada apa dengan mu?” Ai beralih pada Yongbae. Yongbae salah tingkah di buatnya. “Lupakan apa yang sudah terjadi dan sebenarnya ini yang ingin aku katakan pada mu dari dulu, aku butuh bantuan mu.”
“Nee??” Yongbae mengangkat kepala dan menatap Ai heran.

Jaejoong, Wonbin, Jaejin dan Minhyuk tiba di depan gedung milik Bibi Han namun gedung itu terkunci rapat. “Hah! Kemana dia?!” Jaejoong makin kesal karena tak menemukan Ai di florist dan rumahnya.
“Dia tidak menerima panggilan ku.” Minhyuk terus menelfon Ai.
“Dia bersama Minki Hyung.” Komentar Wonbin.
Jaejin jongkok terlihat lelah. “Untuk apa kita berputar-putar mencari Ai?”

Ai berdiri di tingkat dua dan melihat pertarungan di bawah sana. Ini adalah tempat dimana biasa di gelar tinju atau gulat amatir. Di bawah sana, dua orang sedang bertanding tinju dalam ring. Ai tak kuat lagi melihatnya dan memutuskan pergi. Minki langsung menyusul Ai.
“Jiyoo, kau baik-baik saja?” Tanya Minki.
“Tinju itu sangat mengerikan.”
“Ish! Kau ini! Suka berkelahi tapi takut melihat pertandingan tinju.” Ejek Minki.
“Itu beda, Oppa!”
“Nona.” Wooyoung datang bersama Yongbae.
“Bagaimana?”
“Mari, ikuti saya.” Ajak Yongbae.
Ai, Minki dan Wooyoung mengikuti langkah Yongbae. Mereka pun sampai di sebuah ruangan yang pantas di sebut juga sebagai kantor. Seseorang yang menduduki kursi bos itu menyincingkan senyum melihat tiga orang yang di bawa Yongbae.
“Selamat datang di surga ku!” Choi Seung Hyun –TOP Bigbang- memberi sambutan hangatnya. “Siapa yang ingin bertemu dengan ku?”
“Aku.” Jawab Ai.
“Em??” Seunghyun terlihat kaget. Ia kembali mengamati Ai. “Adik kecil, apa yang kau inginkan? Band mu tampil disini?”
“Nee?? Anda tahu aku punya band?”
“Siapa yang tidak kenal YOWL. Jadi benar kau ingin YOWL tampil disini?”
“Tidak.”
“Lalu untuk apa kau menemui ku?”
“Aku butuh bantuan Anda.”
“Em? Bantuan ku?”
“Apa kau tidak mendengar ucapannya?” Minki dengan nada sedikit meninggi.
“Oppa.” Tahan Ai. “Aku ingin membeli beberapa barang dari Anda. Aku dengar Anda juga berbisnis barang-barang bekas, maksud ku..”
“Aku paham!” potong Seunghyun. “Apa kau ingin main-main dengan ku?”
“Kau!” Minki benar emosi namun Wooyoung menahannya.
“Hyung!” sela Yongbae kemudian membisikan sesuatu di telinga Seunghyun.
“Mwo???” mulut Seunghyn membulat dan mata sipitnya melebar.

“Aku tidak percaya, hari ini aku menggunakan kekuatan orang tua, menjual nama ayah.” Ai sa’at berjalan pulang dengan Minki.
“Jika memang perlu, itu tak mengapa.”
“Tetap saja terasa aneh.”
“Aku rasa, kau harus membiasakannya. Suatu sa’at kau harus berhenti berlari dan kembali bersama keluarga mu.”
“Di sinilah tempat ku. Oppa adalah keluarga ku.”
“Tak selamanya aku bisa menjaga mu.”
Langkah Ai terhenti mendengarnya. “Itu benar. Mungkin suatu sa’at nanti gentian aku yang akan menjaga Oppa.”
“JUNG JI YOO!”
“Hehehe… Oppa, hentikan berkata seperti itu. Itu membuat ku takut.” Kata Ai manja sambil melingkarkan tangan di lengan Minki. Minki tersenyum dan mengelus kepala Ai. Keduanya kembali berjalan bersama.
“Omo!” Ai kaget melihat Jaejoong duduk di tangga terbawah menunju rumahnya. Jaejoong duduk melipat tangan, merengkuk menahan dingin. “Jaejoong~aa!” Ai berlari menghampiri Jaejoong yang setengah tertidur. “Jaejoong! Jaejoong, bangunlah!” Ai menggoyang lengan Jaejoong.

“Babo!” Ai menyelimuti Jaejoong.
“Minum ini!” Minki membawa secangkir teh krisan hangat. “Ada apa mencari Jiyoo sampai segencar ini?”
“Besok, seluruh pengisi acara di minta berkumpul oleh Dewan Senior.” Jawab Jaejoong.
“Hanya untuk menyampaikan itu??”
“Bukankah hanya para leader?” Tanya Ai.
“Kau sudah tahu ya?” Jaejoong kemudian segera meminum tehnya.
***
Dewan Senior mengumpulkan para leader yang nantinya akan membawa pasukan mereka untuk mengisi pentas seni sabtu besok. Jaejoong sedikit gugup karena ini pertama kalinya ia turut dalam rapat siswa di sekolah.
Murid-murid masih menatap Ai dengan tatapan yang benar-benar membuat tidak nyaman. Ai hanya menggeleng pelan menanggapinya dan terus berjalan menuju taman belakang sekolah. Ai duduk menghadap danau buatan dan mulai sibuk memainkan netbooknya.
“Boleh aku duduk disini?” Tanya seorang siswi yang menghampiri Ai. Ai melepas headphone dan mengamati gadis manis itu.
“Song Hyu Ri?” Ai membaca nama yang tertera di seragam gadis itu.
“Nee. Annyeong haseyo, jonun Song Hyuri imnida.” Gadis itu memperkenalkan diri.
“Duduklah.”
Gadis itu tersenyum lebar dan duduk di depan Ai. “Fujiwara, ini.” Hyuri menyodorkan sebuah apel merah ranum. Ai menatap apel di depannya lalu melihat ekspresi Hyuri.
“Gomawo.” Ai mengambil apel itu dan sukses membuat Hyuri tersenyum bahagia. “Kau tidak takut di benci murid lain dengan duduk bersama ku disini?”
“Anee. Aku ini Yowlism.” Hyuri sedikit berbisik.
‘Pantas saja.’ gumam Ai dalam hati.
“Aku sangat menyukai The Wacky Way Ai.” Imbuh Hyuri.
“Oh…” Ai sedikit risih.
“Aku kelas X-E. Fujiwara, mau kah kau berteman dengan ku?”
“Panggil saja aku Ai.” Ai tersenyum manis. “Kita bisa berteman.”
“Benarkah?? Aa, kamsahamnida Ai.” Hyuri menunduk. “Teman?” Hyuri mengulurkan tangan.
Kibum dan Wooyoung hendak menyusul Ai usai makan. Keduanya berhenti ketika melihat Ai sedang bersama seorang siswi. Ai tersenyum dan meraih tangan gadis itu, mereka berjabat tangan. Kibum terus memperhatikan gadis yang ada bersama Ai dan berusaha mengingat sesuatu. Wooyoung kembali berjalan dan Kibum segera menyusulnya.
Ai, Hyuri, Kibum dan Wooyoung berjalan bersama usai menghabiskan waktu istirahat mereka di taman belakang sekolah. Mereka berhenti ketika Viceroy melintas. Myungsoo sempat melihat Ai ketika melintas di depan empat murid kelas X itu, begitu juga member Viceroy yang lain. Hyuri, Kibum dan Wooyoung masih menatap member Viceroy yang berjalan menjauh sementara itu Ai berlalu pergi.
“Aku suka sekali tatapan Fujiwara, tidak ada takut dan keraguan.” Komentar Sunghyun.
“Gothic girl?” celetuk Hanbyul.
“Aku jadi penasaran dengan penampilannya.” Imbuh Sunghyun.
“Kita lihat saja besok.” Sahut Byunghun.
-------
Jieun mengamati kertas yang berisi profil YOWL di tangannya. “Ada masalah?” Tanya Taemin mengejutkan Jieun.
“Oh! Aa, tidak.” Jieun segera menyimpan kertas di tangannya. “Aku hanya merasa sedikit gugup untuk presenntasi besok. Ini pertama kalinya bagi ku.”
“Mwo?? Seorang Lee Ji Eun merasa gugup? Ya, itu tertdengar konyol!” Jieun tersenyum kecil.
“Anak-anak itu!” keluh Daehyun yang baru tiba.
“Ada apa lagi?” Tanya Taemin.
“Mereka membuat poling untuk YOWL dan Viceroy, pikirkan, apa itu penting?”
“Bagi para fans tentu saja penting. Itu lumayan meramaikan suasana.”
“Suasana sudah ramai bahkan memanas.”
Taemin terkekeh melihat ekspresi kesal Daehyun. “Lalu, kalian akan memberikan suara kalian untuk siapa?”
“Kau tertarik ikut?”
“Itu dalam komunitas sekolah bukan? Sayang jika tidak urun suara.”
“YOWL.” Jawab Daehyun mantab.
“YOWL? Kenapa?”
“Tidak alasan khusus, aku suka Fujiwara.”
“Memang dia benar member kelima YOWL?”
“Perasaan ku mengatakan itu.”
“Hohoho… Daehyun mendadak serius, ck! Lalu bagaimana dengan mu Jieun?”
“Aku… YOWL.” Jawab Jieun ragu-ragu.
“YOWL??” Taemin dan Daehyun kompak. “Kenapa YOWL??” Tanya Taemin.
“Viceroy pasti akan menang poling secara mutlak.”
“Jadi kau kasihan pada YOWL?” Tanya Daehyun.
“Tidak juga. Aku penasaran saja pada mereka.”
-------
Jaejoong tiba-tiba mencegat langkah Yiyoung yang baru kembali dari kantin bersama Soojung. Yiyoung terlebih Soojung segera memasang ekspresi sangat tak bersahabat. Jaejoong diam menatap Yiyoung lalu tersenyum. Soojung menyeret Yiyoung pergi dari hadapan Jaejoong.
“He was a skater boy, she sais see ya later boy.” Jaejoong langsung menoleh mendengar suara itu. Wajah Jaejoong langsung berseri melihat Ai sudah berdiri di belakangnya.
Jaejoong mengamati kediaman Moonsik dan Ai tersenyum kecil melihat tingkah Jaejoong. “Jadi gadis itu, Noh Yi Young?” pertanyaan Ai sukses mengalihkan perhatian Jaejoong yang langsung menatapnya. “Menurut ku gadis itu biasa saja.”
“Dia sempurna dan gadis yang sebenarnya.”
“Benarkah? Orang sempurna tidak akan memilih-milih teman dan selalu tersenyum, bersikap ramah dan bersahaja. Apa dia memiliki itu semua?”
“Itu..”
“Jawabannya, tidak! Bakat saja tidak cukup untuk menjadikan orang itu sempurna.”
“Apa salah jika aku menyukainya?”
“Tidak. Hanya saja, tidak adakah yang lebih baik dari dia? Walau hanya sedkit gadis di sekolah ini, tapi jika aku jadi laki-laki, Red Venus tidak masuk daftar target ku.”
“Kau memang aneh!”
“Bagimana rapat hari ini? Kau lebih banyak diam?”
“Tadinya sangat gugup, tapi begitu aku mengingat mu, menyebut nama mu, aku jadi tenang.”
“Pembual.”
“Kau ini! Aku mengatakan yang sebenarnya!”
“Lelaki ku ini rapuh sekali! Itu hanya pertemuan kecil, bagaimana jika YOWL tenar nanti??”
“Itu beda!”
Ai hanya tersenyum menanggapinya.
***
Ai meletakkan apel merah pemberian Hyuri di meja. Ia mengamati apel itu lalu tersenyum. “Tidak bisakah kau membantu kami?” Kibum yang sibuk menyiapkan hidangan makan malam di meja.
“Aku sibuk.” Jawab Ai singkat.
“Ish! Sibuk menatap buah apel itu? Apa istimewanya?” Kata Kibum sambil berjalan kembali ke dapur.
“Kami datang!” seru Minhyuk yang datang bersama Jaejin. “Ya, apa yang kau lakukan?” Minhyuk duduk di samping Ai.
“Menatap hadiah.”
“Hadiah? Apel ini?” Jaejin menuding apel di meja dan Ai mengangguk.
“Kami datang!” Jaejoong datang bersama Wonbin. “Apa yang kalian lakukan?” Jaejoong duduk bergabung.
“Menemani Ai menatap hadiah.” Jawaban konyol itu terlontar dari mulut Jaejin.
“Hadiah? Apel ini?” Jaejoong hendak  menyentuh apel di depan Ai tapi Ai segera menangkis tangan Jaejoong. “Ish! Apa istimewa sekali sampai aku tidak boleh menyentuhnya.”
“Bukankah kau sudah terbiasa mendapat hadiah dari fans?” Tanya Wonbin.
“Dia satu-satunya siswi yang mau berteman dengan ku.” kenang Ai dan kemudian tersenyum.
“Biasanya kau tidak mempermasalahkan hal itu, ada teman maupun tidak. Aku khawatir gadis itu akan menderita karena di anggap aneh sama seperti mu. Kau selalu membuat orang tidak bisa hidup tenang.” Ejek Jaejoong.
“Aku tidak minta mereka menaruh perhatian pada ku.” bantah Ai.
“Annyeong haseyo.” Wooyoung baru tiba dan langsung duduk bergabung.
“Anak ini resmi jadi orang kita?” Tanya Minhyuk.
“Song Hyuri, sepertinya tidak asing.” Gumam Ai.
“Aku sendiri merasa begitu.” Kibum datang membawa masakan dan menatanya di meja.
“Semua, ayo kita makan!” panggil Minki. Semua segera mengitari meja makan.
“Woa~ Hyung sengaja memasak ini semua untuk kami?” Minhyuk menelan ludah benar-benar di buat ngiler oleh hidangan di meja.
“Besok kalian akan tampil perdana di sekolah, aku membuat semua masakan ini dan memohon kepada Dewa agar besok kalian bisa tampil baik.” Ungkap Minki. Semua menatap hari pada Minki. “Karenanya malam ini kalian harus makan dengan baik. Ayo makan!”
Ai tersenyum melihat Minki dan teman-temannya. Mereka adalah orang lain namun keluarga bagi Ai. Mereka duduk bersama mengitari satu meja dan makan malam bersama, sangat akrab. Ai mensyukuri berkah ini dan tak ingin pergi dari jalan ini. Alunan intro Black Stars-Avril Lavigne berdenting dari ponsel Ai.
“Yeoboseyo?” Ai sudah berada di luar rumah.
“Apa kabar, Jiyoo?”
Ai menghembuskan nafas panjang. “Euichul Oppa, akhirnya kau muncul juga!”
“Nee?? Apa aku buat kesalahan dan bersembunyi?”
“Oppa mengirim Jang Wooyoung ke sekolah, teisatsu-san itu! Oppa, ini kekanak-kanakan sekali! Aku bukan anak kecil lagi Oppa!”
“Ma’af, ma’af. Wooyoung bukan mata-mata, jadi jangan terus menyebutnya teisatsu-san seperti itu. Bagaimana persiapan untuk besok?”
“Baik.”
“Appa dan Omma ingin hadir di sana.” Euichul tersenyum menatap Jinyoung dan Hyunjung yang duduk di hadapannya. “Tapi sayang itu tertutup untuk umum, bahkan untuk wali murid.”

‘Kenapa aku begitu membencinya? Rasa ini benar atau salah? Haruskah aku membalasnya? Menghancurkanya?’
“Jinwoon.” Suara Hyunjung membuyarkan lamunan Jinwoon.
“Omma?” Jinwoon bangkit dari duduknya. “Sejak kapan Omma disana?”
Hyunjung tersenyum dan mengelus wajah Jinwoon yang sudah berdiri di hadapannya. Sejenak Jinwoon merasa tenang dan emosinya redam. “Istirahatlah. Ada orang yang sangat ingin melihat penampilan mu besok. Kau harus memberikan yang terbaik, em?”
“Seseorang? Siapa itu?” Jinwoon penasaran. Hyunjung hanya tersenyum dan mengelus kepala Jinwoon sebelum ia pergi. “Omma…”

Minki tersenyum melihat Jaejoong, Wonbin, Jaejin, Minhyuk, Kibum dan Wooyoung tidur berdesakan. Sedang Ai tidur di sofa di atas keenam rekannya. Minki mendekati Ai dan membetulkan selimut gadis itu. Ia mengelus pelan pipi Ai kemudian beranjak ke kamarnya. Ai kembali membuka mata ketika Minki telah menutup pintu kamarnya. Ai kembali duduk dan melihat keenam temannya yang telah terlelap.
“Saranghae.” Bisik Ai. Ia tersenyum lalu kembali berbaring dan berusaha tidur.
***
*P.O.D-School Of Hard Knocks*
Panitia sibuk menata aula serbaguna sejak kemarin dan pagi ini mereka kembali menyiapkan sisa-sisa keperluan untuk pentas seni. Murid-murid yang tidak tercantum sebagai pengisi acara sibuk mengantri untuk masuk aula serbaguna. Murid kelas X di beri prioritas utama untuk masuk lebih dulu karena ini adalah pesta mereka. Pukul 09.00 waktu Hwaseong Academy, Taemin membuka acara dan memberikan sedikit sambutan. Son Hyunjoo juga memberikan sambutan singkat sebelum acara di mulai. Acara pentas seni di mulai dengan demo dari club-club murid yang ada di Hwaseong Academy.
Di belakang panggung Viceroy duduk bersama Red Venus. Myungsoo memperhatikan YOWL yang berada di seberang tepat di hadapannya. YOWL masih bertahan dengan empat personel. Jinwoon dan ketiga rekannya Kim Jonghyun, Choi Joonghun dan Lee Sungyeol baru tiba. Ia melihat Viceroy dan Red Venus lalu beralih pada YOWL.
“Mereka hanya berempat?” Tanya Sungyeol.
“Khaja!” ajak Jinwoon.

Stardust band yang di gawangi Jinwoon pada gitar, Joonghun pada lead gitar, Jonghyun lead vocal dan bass, Sungyeol pada drum tampil sebagai salah satu band ternama di Hwaseong Academy. Senada dengan Viceroy, Stardust juga memiliki banyak pendukung di sekolah. Mereka juga kerap kali mengharumkan nama sekolah. Bahkan satu lagu ciptaan mereka Stardust pernah di pilih untuk menjadi soundtrack sebuah film remaja.
Ai yang berdiri diantara Kibum dan Wooyoung, lurus menatap panggung. Tatapannya terfokus pada Jinwoon.
To Euichul Oppa: Daebak! Stardust, Jung Jinwoon, benar-benar keren.
Ai tersenyum sendiri usai mengirim pesan singkat pada Euichul. “Sungyeol Sunbaenim keren.” Puji Hyuri yang berdiri di samping kiri Kibum.
“YOWL lebih keren.” Bela Kibum. Ai kembali tersenyum melihat kedua temannya ini.

Setelah penampilan murid kelas XII, kini giliran murid kelas XI. Di mulai dari dance dan drama singkat, cover song dan penampilan beberapa band. Red Venus tampil membawakan dua buah lagu, sesuai peraturan dari Dewan Senior. Jieun dan keempat rekannya membawakan lagu ‘THE CRANBERRIES–STARS’ sebagai lagu kedua mereka setelah sebelumnya membawakan lagu ‘Hillary Duff- Fly’ dimana Yiyoung yang mengambil alih vokal utama. Jaejoong menyempatkan diri beralih ke depan panggung untuk melihat penampilan Red Venus. Dan dengan setia Wonbin, Minhyuk dan Jaejin menemani leader YOWL itu.
Berikutnya giliran Viceroy unjuk kebolehan. Viceroy mendapat sambutan sangat meriah. Lagu pertama yang mereka bawakan adalah ‘SUM 41-It's What Were All About’. Viceroy kembali menampilkan kehebatan rap Hanbyul dan Byunghun. Kombinasi vokal yang sempurna membuat suasana di dalam aula serbaguna semakin panas dan hidup. Lagu kedua yang di bawakan Viceroy adalah ‘Good Charlotte – Misery’. Para penggemar Hanbyul berteriak histeris. Hampir seluruh gadis di aula meneriakan nama Hanbyul. Gadis-gadis di sekitar Ai pun sama.
“Dia mascot Viceroy?” Tanya Ai.
“Di antara enam pangeran itu, ‘The Vigorous Prince Kim Myungsoo’ menempati posisi tertinggi. Selain dia paling kaya, dia di nilai paling tampan dan pada kenyataannya dia memang memiliki jumlah fans terbanyak. Di urutan kedua, ‘The Charming Prince Woo Sunghyun’, yang terkenal paling ramah dan bersahaja. Peringkat ketiga, ‘The Glorious Pince Jang Hanbyul’, bintang yang sebenarnya. Hanbyul tidak hanya berbakat di dunia musik, dia juga bintang lapangan basket, prestasinya tak di ragukan lagi. Selanjutnya, ‘Lake of Calmness Prince Lee Jungshin’. Dia sangat pendiam dan hobi fotografinya telah mengantarnya masuk dalam urutan kedua fotografer muda berbakat Korea. Dia percaya tentang adanya makhluk lain selain manusia yang hidup berdampingan di dunia ini dan ia terus berusaha membuktikan teorinya itu melalui dunia fotografi. Kelima, “The Cute Prince Choi Minhwan’. Dia benar-benar cute dan jika dalam YOWL, Minhwan sama seperti Jaejin, bukan karena logat Busan tapi ia juga terlalu jujur dan terkadang sangat cerewet. Terakhir, ‘The Gorgeous Prince Lee Byung Hun’. Pangeran paling arogan dan di nilai playboy karena ia sering terlihat akrab dengan banyak gadis. Dia pernah berulang kali terlibat baku hantam dengan leader YOWL, Kim Jaejoong.” Terang Hyuri membuat Kibum melongo.
“Kau tahu banyak tentang Viceroy?” Tanya Kibum. Belum sempat Hyuri menjawab, penonton bertepuk tangan riuh ketika pertunjukan Viceroy berakhir. Dan Ai telah menghilang. “Ai??” Kibum bingung di buatnya.
“Penampilan terakhir dan sekaligus akan menjadi penampilan perdana bagi band yang selama setahun ini hanya terkenal namanya saja, YOWL.” Terang Shin Sekyung selaku MC dan mendapat sambutan tawa penonton.
“Sekyung Sunbaenim, kenapa mengatakan hal seperti itu?” protes Daehyun yang menjadi patner Sekyung.
“Ma’af, ma’af. Jujur saja aku juga sangat penasaran pada penampilan YOWL.”
“Ok, inilah mereka Young, Ordinary, Wild and Lovely, YOWL!!!!” panggil Daehyun.
Wooyoung, Kibum dan Hyuri antusias bertepuk tangan dan hanya mereka bertiga yang menyambut hangat YOWL. Myungsoo tersenyum mencibir melihat kejadian itu. Ratusan pasang mata itu segera menatap kea rah trio Wooyoung, Kibum dan Hyuri. Jaejoong, Wonbin, Minhyuk dan Jaejin terlihat makin gugup di atas panggung melihat kejadian itu. YOWL benar-benar tak punya pendukung di sekolah.
“Terima kasih atas sambutannya.” Suara Ai memecah suasana beku itu. “Terima kasih sobat. I love you!” Wooyoung, Kibum dan Hyuri tersenyum lebar mendengarnya. “Sebelumnya terima kasih untuk kesempatan tampil ini, dan kamilah YOWL.” Ai terlihat lebih rileks di banding ketiga rekannya. Di bawah panggung penonton mulai bergumam tentang sosok Ai. Benar, jika Fujiwara Ayumu adalah member kelima YOWL. Ai tersenyum lalu jari-jarinya mulai menari di atas tuts tuts keyboard memainkan intro lagu ‘Black Stars-Avril Lavigne’.
"Black Star"
Black star… Black star
Forever you will be
A shining star… shining star
Be whatever you can be
A rock star… rock star
You will always be
A Black star… Black star… Black star…
Black star… Black star… Black star…

Ai menyanyikan lagu singkat itu untuk membuka penampilan YOWL. Jieun juga Myungsoo sama-sama terkejut ketika mendengar Ai mulai bernyanyi. Suara yang tidak asing bagi keduanya. Suara yang selalu mereka dengar di jalanan Hongdae. Gadis pengamen itu adalah Ai, member kelima YOWL. Baik Myungsoo juga Jieun baru menyadari hal itu. Sejenak penonton seolah tersihir oleh lagu dengan durasi 1menit 33 detik itu. Ai beralih pada gitarnya dan mengangguk pada Jaejoong. Jaejoong memberi kode untuk mulai. Kemudian Wonbin mengelus gitarnya memainkan intro lagu ‘Guns n Roses-Sweet Child O’ Mine’ dan YOWL membawakan lagu itu di penampilan perdana mereka. Tanpa ragu Wooyoung, Kibum dan Hyuri kembali memberi dukungan pada YOWL. Beberapa murid juga mulai bergoyang dan menikmati alunan musik yang di mainkan YOWL. Ada yang mulai bergerak, bertepuk tangan sesuai ritme lagu. Permainan gitar Wonbin menjadi pusat perhatian para gadis dan mereka mulai tersenyum, berbisik satu sama lain memuji Wonbin. Vocal Jaejoong, permainan bass Jaejin, gitar Ai dan drum Minhyuk juga mendapat pujian. Yiyoung juga menunjukan ekspresi terpukau melihat penampilan perdana Jaejoong. Junki tersenyum puas melihat penampilan YOWL dan ia yang pertama kali bertepuk tangan ketika pertunjukan YOWL berakhir di susul trio pendukung YOWL Wooyoung, Kibum, Hyuri dan kemudian beberapa murid. Jaejoong, Wonbin, Ai, Jaejin dan Minhyuk berdiri berjajar saling bergandengan tangan kemudian bersama-sama membungkukan badan, kebiasaan YOWL setiap kali pertunjukan berakhir. Tindakan mereka ini segera mendapat sambutan lebih meriah.

 

-------TBC-------

 

 

kamsahamnida

.shytUrtle_yUi.

 

You Might Also Like

0 comments

Search This Blog

Total Pageviews